Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2013

Si Kecil Ragil

Sabtu, 15 Juni 2013 18.30 Matahari telah sepenuhnya meninggalkan kota Jogja, membawa kegelapan yang dihiasi temaram lampu-lampu jalan yang mulai menyala. Debu-debu berterbangan di sepanjang jalan menandakan denyut kota pelajar ini masih hidup. Asap itu tak henti-hentinya mengepul dari ribuan kendaraan para pencari kehidupan. Mereka semua berlomba di jalan sempit kota jogja demi kembali ke pembaringan masing-masing.  Direktur perusahaan, Dosen, Karyawan, Mahasiswa, sampai mereka para meminta-minta semua tumpah di jalanan Jogja yang diwarnai sedikit kemacetan. Dan akhirnya aku temui sosok yang sedari tadi aku cari. “ Assalamu’alaikum…. Hay Ragil. Lama ndak ketemu ya. Masih ingat ndak coba ini siapa? ”, sapa saya. Dia pun membalas sapaan saya dengan senyum manisnya. Senyum lugas, natural, dan tulus khas anak-anak usia 4 tahun. Disamping saya, teman saya panggil saja Buana(bukan nama samaran) sudah asyik berbincang dengan kakaknya Ragil. Saya dan Ragil Sore itu,

LIVE IN, homestay ala mahasiswa

Jum’at(17/5), tepatnya pukul 15.00 waktu setempat, rombongan mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian UGM memulai perjalanan menuju lokasi. Rombongan yang berjumlah belasan orang ini beriringan membelah jalanan Jogja-Gunung Kidul-Wonogiri yang cukup ramai layaknya konvoi kendaraan bermotor. Ya, lokasi yang kami tuju adalah sebuah dusun terpencil di daerah pengunungan di perbatasan DIY dan Jawa Tengah. Tepatnya di Dusun Lemah Mendak dan Ngluwur, Kepuhsari, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Daerah yang selain terpencil, juga jarang sekali menjadi obyek kegiatan sosial mahasiswa. “Disini pernah sekali  menjadi tempat KKN mas, tapi sudah lama banget, ketika masih zaman orde baru dulu. Setelah itu belum ada lagi”, begitulah penuturan Pak Wardono selaku Ketua Dusun. Itulah yang menjadi alasan kami memilih Kepuhsari ini menjadi tempat kegiatan LIVE IN.  Kegiatan semacam homestay ini dikemas sesuai dengan peran dan kewajiban mahasiswa dalam rangka pengabdian masyara