Jejak langkah Sabtu-Minggu
27 April 2014 Assalamu’alaikum Duha, aku tau pasti kamu sekarang sedang menikmati hangatnya kebersamaan dengan keluarga kecilmu. Minggu ini pasti menjadi pekan yang istimewa buatmu seperti minggu-minggu lainnya. Ohnya, hampir lupa untuk mengucapkannya. Ketika kau baca tulisan ini usiamu telah mencapai 45 tahun. Ini aku, dirimu ketika 24 tahun lalu. Yap, aku ingin bercerita tentang perjalananku 2 hari ini. perjalanan yang membuatku menuliskan ini untukmu. Hay, kau pasti tersenyum sendiri membaca tulisan ini. Atau, ketika kau seharusnya membaca tulisan ini, aku telah menghadap-Nya? Yap, itu diluar kuasaku. Tapi aku hanya ingin membuatmu menoleh sedikit ke belakang, mengingat sedikit tentang 2 hari yang aku lewati ini. Sabtu kemarin, 26 April 2014, tanpa kusangka telah membuat seluruh tubuhku meminta haknya untuk beristirahat . Kamu masih ingat? Sabtu kemarin aku menempuh perjalanan Jogja-Wonogiri? Yap, perjalanan bolak-balik yang memakan waktu kurang lebih 8 jam dan otomat...