Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2012

Di Persimpangan

Uas sudah selesai. Tetapi, setelahnya masih banyak yang perlu dikerjakan. Sepertinya liburan kali ini harus ditunda beberapa waktu. Keinginan buat pulang rumah pun untuk sementara harus dipendam dulu. Hmmm, tapi mengapa di saat-saat mendesak seperti ini saya malah menulis? Memang ya, menulis itu datangnya selalu tak sesuai dengan situasi kondisi. Tapi, ya sudah lah. Just enjoy it …  Entah mengapa beberapa tulisan saya terakhir selalu saya kaitkan dengan novel. Begitu pula dengan yang satu ini. Kamu sudah membaca novel berjudul Ipung, atau lebih tepatnya 3 novel Ipung yaitu Ipung 1, Ipung 2, dan Elegi Surtini dan Ayunda?. Beruntunglah kamu karena saya pun baru membacanya sekarang. Banyak pelajaran bermakna di dalamnya, dan sedikit banyak menambah khazanah pemikiran saya. Cara menghadapi berbagai jenis orang, sikap yang dewasa tanpa dibuat-buat serta mengerti dimana kita menempatkan diri dalam suatu kondisi. Jujur, mungkin ketika menulis ini untuk pertama kalinya saya merasa...

Catatan Pembelajar

Gambar
Tiba-tiba saja sudah akhir Juni, penghujung semester 2 yang menentukan. Sebenarnya, banyak sekali cerita yang mau saya bagi. Tapi, beginilah rasanya menulis. Gampang tapi juga susah. Sering kali ide buat menulis muncul di waktu yang tidak memungkinkan untuk menulis dan sebaliknya, ketika ada waktu luang untuk menulis tapi malah bingung. Dalam salah satu bukunya, Mbak Afifah Afra bilang bahwa salah satu tips trampil menulis adalah dengan membawa catatan kecil kemanapun. Hal itu karena ide bisa muncul kapan saja dan dimana saja, kalau tidak dicatat maka kata “lupa” selalu menjadi alasan klasik buat kita. Ya nggak? Ketika saya menulis ini, saya baru saja selesai merampungkan membaca novel Sepatu Dahlan. Novel pertama dari Trilogi yang bercerita tentang kisah hidup Dahlan Iskan, Menteri BUMN sekarang. Dari novel yang menurut saya isinya satu jenis dengan Laskar Pelangi ini, saya dapat mengambil pelajaran tentang kegigihan menjalani hidup, semangat juang, persahabatan, serta percin...